Riuh Tepuk Tangan ASN Sambut Bupati Karolin saat Pimpin Apel Senin Perdana

Riuh Tepuk Tangan ASN Sambut Bupati Karolin saat Pimpin Apel Senin Perdana

Editor: DailyNusantara.id author photo
Bupati Karolin saat Disambut Ribuan ASN Landak

Dailynusantara.id, Landak - Riuh tepuk tangan para ASN sambut Bupati Landak dr. Karolin Margret Natasa saat pimpin apel Senin perdana dalam rangka kesiapan pelaksanaan tugas  bertempat di Halaman Kantor Bupati Landak, Senin (03/03/2025).

Apel tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Landak Erani, Pj. Sekda Landak Pimpinan OPD, para Camat, ASN dan PTT di lingkungan Pemkab Landak.

Pada kesempatan tersebut Bupati Landak Karolin Margret Natasa mengucapkan syukur dan terima kasih karena pada hari ini (red) dirinya bisa memimpin apel perdana dalam rangka kesiapan pelaksanaan tugas.

"Kami dilantik secara serentak pada hari Kamis, 20 Februari 2025 di Istana Negara oleh bapak Presiden RI Prabowo Subianto dilanjutkan dengan retret bersama dengan kepala daerah di akademi militer Magelang pada tanggal 21 sampai dengan 28 Februari 2025," ungkapnya. 

Dalam rangka mewujudkan Kabupaten Landak yang mandiri, maju dan sejahtera, lanjut Karolin, dirinya mengajak seluruh ASN dan PTT untuk bersatu, bekerja sama dan berkolaborasi dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab masing-masing.

"Kami mengetahui bahwa dalam pelaksanaan tugas yang dihadapi sangat berat pada tahun ini. Saat ini seluruh kabupaten maupun kota seluruh provinsi serta kementerian dan lembaga mengalami efisiensi anggaran yang tertuang dalam instruksi Presiden nomor 1 tahun 2025 tentang efisiensi belanja dalam pelaksanaan anggaran pendapatan dan belanja negara dan anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun anggaran 2025, hal ini juga sudah pernah kita rasa bersama pada tahun 2020, Indonesia mengalami pandemi covid yang mana pembangunan Kabupaten Landak sangat terbatas. tetapi saya yakin dan percaya kit mampu untuk menghadapinya," terangnya.

Terakhir Bupati Landak juga mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa kepada ASN dan seluruh umat muslim di Kabupaten Landak.

"Khusus para ASN pelaksanaan jam kerja pada bulan Ramadhan 1146 Hijriyah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Landak tahun 2025, pada hari Senin sampai dengan Kamis dimulai pukul 08.00 sampai dengan pukul 15.00 dan jam istirahat dimulai dari 12.00 sampai dengan 12.30 sedangkan hari Jumat dimulai dari jam 08.00 sampai dengan 15.30 dan jam istirahat dimulai dari pukul 11.30 sampai dengan 12.30," tutup Karolin.(Red)

Ads vertikal
Share:
Komentar

Berita Terkini